Semua orang yang
memiliki akun media sosial tentunya sebaguan besar akan sangat
penasaran dengan pertanyaan seperti ini “Siapa saja orang yang
sering membuka profil saya?”, pertanyaan seperti ini sangat sering
disampaikan oleh para pengguna media sosial facebook, dan sepertinya
kebanyakan dari mereka masih berusia remaja.
Karena rasa
penasaran inilah yang menyebabkan beberapa orang akhirnya mendownload
sebuah aplikasi, yang akan membantu mereka dalam mencari informasi
tentang siapa saja yang sering melihat profil facebook mereka. Namun
karena banyaknya aplikasi yang dikatakan bisa memberikan informasi
tersebut dan kebanyakan adalah fake, untuk itu pada artikel ini saya
akan membagikan bagaimana Cara Mengetahui Siapa Saja Yang Sering
Mengunjungi Profil Facebookmu Tanpa Aplikasi.
Berikut step-step yang bisa anda ikuti :
1. Buka facebook.com pada browser di desktop anda.
2. Lakukan proses Login, kemudian
masuk ke profil facebook anda.
3. Pada tampilan profil facebook
anda klik kanan dan pilih “View page Source”,
atau anda bisa menekan CRTL + U
4. Maka
akan terbuka halaman baru yang berisikan tampilan beberapa code.
5. Tekan
CTRL + F, kemudian akan tampil kotak pencarian, ketik
“InitialChatFriendsList” tanpa tanda kutip kemudian klik enter.
6. Kemudian
cari beberapa nomor setelah “InitialChatFriendsList”,
jika anda menemukannya itu
adalah ID profil dari orang-orang yang sering mengunjungi profil
anda.
*ID
profil facebook biasa selalu di awali dengan 1000 dan
angka selanjutnya, copy hanya sampai sebelum simbol -2, -2 bukanlah
sebuah ID profil facebook.
7. Kemudian buka
facebook.com, dan paste ID profil facebook tadi di belakang url
facebook.com, seperti contoh kita mendapat ID profil 1000abc maka
setelah di paste ke url facebook, akan jadi seperti ini
www.facebook.com/ 1000abc kemudian tekan enter/
8. Maka anda akan
langsung masuk ke profil teman atau kerabat anda yang sering membuka
profil anda.
Silahkan anda coba
trik di atas, yang tentunya sangat mudah untuk dipraktekkan, silahkan
komen dibawah jika anda sudah mencobanya, dan bagaimana hasilnya?
0 Response to "Cara Mengetahui Siapa Saja Yang Sering Mengunjungi Profil Facebookmu Tanpa Aplikasi"
Post a Comment
Silahkan berkomentar jika ada yang ingin anda tanyakan. Pastikan anda mematuhi peraturan untuk komentar.
1. Tidak spam
2. Sopan
3. Tidak mengandung unsurSara/Rasis